Saka Bakti Husada Pramuka Kota Bandung Gelar Pelatihan PPGD Ke-II


Satuan Karya Bhakti Husada Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Kota Bandung menggelar kembali kegiatan Pelatihan Pertolongan Penderita Gawat Darurat (PPGD) angkatan ke-II yang akan diikuti lebih kurang 50 orang anggota Penegak dan Pandega mulai dari tanggal 10, 17 dan 24 Januari 2010, bertempat di Taman Pramuka, Jln. L.L. RE. Martadinata Bandung, Selasa (4/1).
Tujuan dari kegiatan yang bertema” Dengan Pelatihan PPGD Kita Ciptakan Pramuka Yang Siap Guna” ini adalah untuk memberikan pelatihan kepada para anggota Pramuka Penegak dan Pandega mengenai pengetahuan dan keterampilan dalam bidang pertolongan gawat darurat secara aktif, edukatif, dan rekreatif dalam suasana kebersamaan. Sehingga nantinya, dapat membentuk seorang pramuka yang siap siaga menghadapi segala kondisi dan situasi baik dilingkungan keluarga maupun dimasyarakat dalam kehidupannya sehari-hari.

Materi yang akan diajarkan diantaranya: 1). Pre Test, 2). Pengantar Pertolongan Pertama, 3). Anatomi & Faal Dasar, 4). Bantuan Hidup Dasar, 5). Kedaruratan Medic, 6). Perdarahan dan Shock, 7). Luka Bakar, 8). Cidera Jaringan Lunak, 9). Cidera Kepala, Leher dan Tulang Belakang, 10). Dapur Umum, 11). Pendirian Tenda Pleton, 12). Evaluasi.
Sebelumnya, untuk angkatan pertama kegiatan PPGD ini diselenggarakan pada tahun 2007.
Roni/Benny/kotapramuka.com

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال